47 Prefektur Jepang Vol. 2 – Inilah keistimewaan Okinawa!

Negara Jepang terbagi menjadi 47 prefektur dan penduduk di masing-masing prefektur memiliki karakterisktiknya sendiri. Misalnya pola pikir serta gaya hidup yang terbentuk karena sejarah masa lampau, alam hingga kebudayaannya belum tentu dimengerti oleh penduduk dari prefektur lain. Sungguh menarik ketika mendapati meskipun negara ini kecil, ternyata masih memiliki perbedaan yang nyata antara satu prefektur dengan prefektur lainnya. Sulit untuk mengetahui kebiasaaan penduduknya apabila kita hanya berwisata sebentar saja, oleh sebab itu dalam serial artikel ini, kami akan mengupas kebiasaan unik dan menarik dari berbagai prefektur. Artikel kedua ini, akan mengulas mengenai prefektur Okinawa, kawasan resort tropisnya Jepang.

Karakteristik "waktu serba lambat" menghasilkan waktu yang disebut dengan "waktu Okinawa"

Prefektur Okinawa memiliki keunikan tersendiri dalam hal waktu, yang disebut dengan “Waktu Uchina” dimana persepsinya sangat berbeda dengan daerah Jepang lain. Uchina berasal dari Bahasa Ryukyuu yang berarti Okinawa. Ketika janjian untuk bertemu, waktu janjian yang digunakan adalah waktu ketika meninggalkan rumah. Sehingga apabila terlambat bukanlah suatu hal yang buruk. Tidak perlu meminta maaf secara khusus bila seseorang terlambat 30 menit, dan tidak perlu menyalahkan siapapun.

Penduduk Okinawa menganut “Filosofi Teigei” (yang berarti santai cenderung tidak suka repot) dan ada satu perkataan yang mewakili karakter orang Okinawa yaitu “Nankurunaisa-“(biar bagaimana pun caranya akan terjadi), tidak terlalu memusingkan hal-hal kecil maupun hal yang telah terjadi.

Seluas itukah Okinawa hingga orang di sana selalu naik mobil walau tujuannya hanya 10 menit berjalan kaki?

Orang Okinawa tidak suka panas. Tidak suka kulit menjadi terbakar. Satu-satunya transportasi umum adalah bus namun tidak tepat waktu. Itulah alasannya mengapa berjalan kaki lebih dari 10 menit dianggap suatu hal diluar jangkauan. Sehingga meskipun wilayahnya tidaklah luas, penduduknya cenderung memilih untuk naik mobil kemana-mana.

Apa? Yang benar saja? Penduduk Okinawa tidak bisa berenang di laut !!!??

Okinawa dikelilingi oleh laut sehingga kita memiliki gambaran penduduknya pasti suka berenang di laut. Namun banyak penduduk Okinawa tidak bisa berenang atau orang yang tertarik dengan laut pun sedikit. Mereka yang menyelam bisa dibilang adalah nelayan. Alasan mengapa tidak bisa berenang adalah karena tidak adanya fasilitas kolam renang di sekolah sehingga semasa kecil tidak memiliki kesempatan untuk belajar berenang. Saat ini sudah mulai tersedia fasilitas kolam renang di hampir seluruh SD, namun dibandingkan dengan prefektur lain jam pelajarannya sedikit jadi mungkin mereka memang tidak pandai berenang.

Sulit dipercaya bahwa karakter suatu prefektur bisa sedemikian berbeda di Jepang. Nantikan serial artikel berikutnya! Dalam artikel selanjutnya, kami akan mengulas mengenai prefektur Osaka!

Tinggalkan komentarmu di kolom sebelah kanan ya. Beritahu kami apabila kamu ingin mengetahui lebih jauh mengenai prefektur tertentu! Lalu kami akan mewawancarai responden yang berasal dari prefektur tersebut!

Serial artikel lainnya:

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend