Toko Serba "Aomori Hoksaikan" di Tokyo

20171023-15-Aomori-Antenna-Shop-01
20171023-15-Aomori-Antenna-Shop-02

Prefektur Aomori adalah salah satu prefektur di Jepang yang wilayahnya masih alami. Prefektur yang terletak di ujung utara Pulau Honshu ini terbagi menjadi bagian selatan dan utara dengan dialek, adat, dan budaya kuliner yang sangat berbeda. Anda dapat menikmati seafood dan hasil perkebunan gunung yang lezat di sini.

Aomori terletak sangat jauh dari Tokyo dan aksesnya pun sulit. Tetapi tidak dapat pergi ke Aomori bukan berarti tidak dapat “merasakan” Aomori. Kami punya solusinya kamu tinggal mampir ke toko cabang ‘Aomori Hokusaikan’ di Tokyo. Di sini kamu menikmati berbagai produk khas Aomori

‘Aomori Hokusaikan’, Toko Cabang di Tokyo
Toko cabang ‘Aomori Hokusaikan’ yang dibuka pada tahun 2012 ini kini memiliki 5 unit toko. Kali ini kami akan memperkenalkan salah satu tokonya yang ada di Stasiun Iidabashi, Tokyo.
Di toko ini kamu juga dapat memperoleh informasi mengenai Aomori, seperti wisata, kuliner, sejarah, dan sebagainya.

20171023-15-Aomori-Antenna-Shop-03

Jus Apel

‘Apel Tsugaru’ adalah salah satu jenis apel yang terkenal di Jepang. Ada pula produk serba apel lain seperti jus apel, bir, dan kari. Di toko ini Anda dapat menikmati jus apel Tsugaru hanya dengan 100 yen saja. Nikmatilah jus apel Tsugaru yang alami dan kaya rasa!

20171023-15-Aomori-Antenna-Shop-04

Kerupuk Tepung Beras.

Tersedia banyak pilihan kerupuk tepung beras dengan rasa unik yang hanya dapat dibeli di Aomori (rasa miso, bawang putih, wijen, dan lain-lain).

20171023-15-Aomori-Antenna-Shop-05

Kokeshi (boneka tradisional Jepang yang terbuat dari kayu).

Boneka kokeshi telah ada sejak 400 tahun lalu. Ada 10 jenis Kokeshi di Jepang. Apa Anda tertarik untuk mengoleksi semuanya?

20171023-15-Aomori-Antenna-Shop-06

Yawatauma (mainan dari kayu).

Mainan kayu tradisional dari Aomori yang dipercaya membawa keberuntungan. Mainan ini “menceritakan” sejarah Aomori melalui permukaannya yang bergambar pola-pola kuno khas Aomori.

20171023-15-Aomori-Antenna-Shop-07

Sumpit berpernis merah.

Sumpit ini dipernis dengan menggunakan urushi (pernis khas Jepang).

20171023-15-Aomori-Antenna-Shop-08

Deretan minuman sake di rak.

Ada banyak macam sake, bir apel, dan anggur bersoda asli Aomori yang tidak dijual di luar Aomori. Jadi jangan lewatkan kesempatan ini untuk mendapatkannya!

20171023-15-Aomori-Antenna-Shop-08

Ruang Informasi Wisata.

Tempat ini menawarkan informasi mengenai budaya, kuliner, festival, dan transportasi di Aomori. Anda juga dapat berbincang dengan warga asli Aomori.

20171023-15-Aomori-Antenna-Shop-10

NEBUTAZUKE.

Acar seafood berbumbu kecap shoyu dan berbagai produk lainnya dari Aomori. Terbuat dari telur ikan haring, cumi-cumi kering, ganggang laut, lobak putih, timun, dan lain-lain.
NEBUTAZUKE memenangkan penghargaan Japan Gift Award sebagai produk oleh-oleh khas Aomori. Rasanya dijamin lezat dan pas untuk oleh-oleh!

NEBUTA Festival

Kemasan produk pada foto di atas bergambar prajurit perang dan makhluk mitologi khas Jepang. Sebenarnya gambar pada kemasan berasal dari foto Festival NEBUTA Aomori, salah satu festival yang diadakan di musim panas. Festival ini telah ditetapkan sebagai kekayaan budaya non-materi milik Jepang.
Aomori Nebuta Festival https://www.nebuta.or.jp/

<Info Toko>

Hari libur: 31 Desember
Jam buka: 10.00-19.30
Alamat: Fujimi 2-3-11, Aomori ken kaikan 1F, Chiyoda-district, Tokyo

Peta:

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend