Terbaik Dunia! Fuji-Q Highland Jepang. Rumah Sakit Berhantu, Akses dan Informasi Tiket

Fuji-Q Highland Jepang

Fuji-Q Highland Jepang adalah taman hiburan yang populer dengan roller coaster mendebarkan yang disertifikasi oleh Guinness Book Record. Dan rumah hantu yang paling menakutkan di Jepang. Karena lokasinya dekat dengan Gunung Fuji, kamu bisa memandangi Gunung Fuji sambil naik wahana atraksi.

Tentang Fuji-Q Highland

Fuji-Q Highland

Fuji-Q Highland memiliki sekitar 40 jenis objek wisata. Sejak tiket masuk ke tamannya menjadi gratis, kamu dapat memilih hanya naik atraksi-atraksi yang menarik atau hanya menikmati makanan dan berbelanja disana. 

Tiket dan jam buka Fuji-Q Highland

Tiket untuk Fuji-Q Highland: ¥ 5.700 untuk ride pass satu hari.
¥ 3.600 untuk ride pass sore (tersedia di sore hari).
Kamu juga dapat memilih untuk membayar masing-masing objek wisata, tetapi kalau sering naik wahana atraksi lebih baik membeli ride pass.

Jam buka pada dasarnya adalah 9: 00-17: 00 pada hari kerja dan 9: 00-18: 00 pada akhir pekan dan hari libur nasional. Namun, jam buka dapat bervariasi tergantung pada musim. Silakan periksa situs web resmi sebelum datang.

Atraksi Fuji-Q Highland

Atraksi Fuji-Q Highland

Di Fuji-Q Highland, kamu dapat menemukan atraksi kelas dunia No. 1 seperti roller coaster, ayunan udara terbesar di Jepang, rumah horor terpanjang di dunia, dll. Ini adalah tempat yang menantang, terutama bagi yang suka berteriak di wahana hiburan. Di sisi lain, ada atraksi yang bisa dinikmati dengan anak-anak, seperti Ferris wheel, komidi putar, dan ayunan udara.

4 Roller Coaster di Fuji-Q Highland

4 Roller Coaster di Fuji-Q Highland

"DODODONPA" mencapai 180 km / jam dalam 1,56 detik dari awal. Penumpang dapat mengalami kekuatan akselerasi tertinggi di dunia. "Takabisha" menawarkan sudut jatuh maksimum dunia 121 derajat dengan rasa jatuh yang mengerikan dari atas. "Eejanaika" adalah gerakan anomali, bergerak dengan kursi putar bolak-balik. "FUJIYAMA" adalah "Rajanya Coaster" sepanjang 2 km, di mana kamu dimana rasa takut bercampur dengan kegembiraan yang kuat. Kalau kamu ingin sensasi, silahkan mencoba keempatnya.

Fuji-Q Highland Rumah Sakit Berhantu

Fuji-Q Highland Rumah Sakit Berhantu

Di dalam labirin yang super menakutkan ini, ada atraksi horor dimana kamu melihat banyak orang akhirnya berhenti dan keluar di tengah jalan. Di rumah sakit ini mengambil tema bangsal rumah sakit yang terlarang karena beberapa eksperimen jahat terhadap manusia dilakukan di bangsal ini. Ada beberapa trik yang merangsang panca indera, dan menciptakan pengalaman ketakutan yang belum pernah terjadi sebelumnya. 

Akses dari Tokyo ke Fuji-Q Highland

Akses dari Tokyo ke Fuji-Q Highland

Kalau ingin pergi dari Tokyo ke Fuji-Q Highland, kamu harus pergi dulu ke Stasiun Shinjuku. Dibutuhkan sekitar 1 jam 40 menit dari Terminal Bus Shinjuku Expressway dengan bus. Kalau ingin pergi dengan kereta api dari Stasiun Shinjuku, silakan ganti kereta di Stasiun Otsuki dan dibutuhkan sekitar 2 jam untuk mencapai Stasiun Fuji-Q Highland.

Informasi tempat

  • Nama tempat: Fuji-Q Highland
  • Alamat: 5-6-1 Shinnishihara, Fujiyoshida, Yamanashi
  • Akses: Sekitar 1 jam 40 menit dengan bus ekspres dari Terminal Bus Expressway Shinjuku

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend