Roti Kari dan Roti Yakisoba!? Roti dengan isi lauk

  • 16 Jan 2018
  • 19 Sept 2019
  • FUN! JAPAN Team

Beragam roti ditata rapi di minimarket maupun supermarket Jepang. “Ini roti apa ya?” banyak turis asing yang bertanya sambil terheran-heran melihat roti yang belum pernah mereka lihat sebelumnya. Dari sekian banyak roti-roti unik yang ada di Jepang, dalam artikel kali ini kami akan memperkenalkan roti yang isinya diolah tersendiri baru kemudian diisikan ke roti.

Japanese-bread-01

Yakisoba Pan, roti yang dipadukan dengan Yakisoba?! 

Japanese-bread-02

Yakisoba bisa dibilang hidangan nasional Jepang. Mie yang biasa dimasak di rumah-rumah dengan menggunakan mie khusus yang telah dikukus lalu dicampurkan dengan sayuran, daging babi, jamur kinoko untuk kemudian ditumis diatas wajan dan ditambahkan saus Yakisoba. Yakisoba tersebut diletakkan ditengah-tengah roti perancis yang telah diberi irisan ini, sering disantap oleh pelajar SD dan SMP sebagai pengganti bekal makan dan termasuk salah satu produk populer yang dipajang di minimarket. Banyak orang mengira, “kamu tidak bisa menyantap roti dan mie pada saat yang bersamaan!”. Tetapi begitu mencicipi kelezatannya, banyak yang langsung ketagihan dan mengatakan “Paduan yang pas, saus Yakisoba yang kental berpadu dengan roti.

Curry Pan, roti isi Kari 

Japanese-bread-03

Roti isi Kari ini dinamakan Curry Pan atau Curry Bread. Seperti halnya Yakisoba Pan, roti ini merupakan roti klasik yang mudah ditemui di minimarket maupun supermarket. Rasa Karinya mirip kari Keema yang kental, meskipun kadang ada yang berisi tambahan telur. Bagi pecinta kari, roti ini sangat populer selain mudah disantap, cukup dengan satu tangan dimana saja.

Korokke Pan, roti isi croquette

Japanese-bread-04

Korokke Pan atau “Croquette Bread” ini berisi krim kroket yang dicampur dengan irisan kubis dan dibubuhi saus. Krim kroketnya sendiri merupakan campuran kentang rebus yang dihancurkan lalu dicampur dengan daging cincang dan digoreng. Asal usul krim kroketnya sendiri berasal dari masakan barat. Selain Korokke Pan, dikenal juga “Katsu Sando” yang merupakan roti isi daging katsu.

Bagaimana ulasan kali ini? Beritahu kami apabila di negaramu juga ada roti unik berisi bahan lauk! Mungkin juga ada roti isi gyoza atau isi Pad Thai?

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend