Hamparan Bunga Matahari Cantik

  • 18 Juli 2017
  • 4 Juni 2019
  • FUN! JAPAN Team

Bila Sakura adalah primadona di musim semi, maka Bunga Matahari adalah diva di musim panas. Keduanya sama-sama memiliki kecantikan yang menarik banyak pengunjung namun keindahannya tak dapat terlalu lama dinikmati karena sama seperti sakura, bunga matahari hanya bertahan 2-3 minggu saja. Kali ini saya berkesempatan mengunjungi ladang bunga matahari yang terletak di Zama, Provinsi Kanagawa. Seperti apa rasanya berada di hamparan bunga matahari yang ukurannya bisa mencapai tinggi orang dewasa ini? Yuk kita berangkat!

20170718-15-01-himawari

Cara Pergi

Udara musim panas di Jepang memang menyengat namun banyak sekali festival menarik yang dapat membantu Anda melewati udara panas ini. Salah satunya adalah dengan berkunjung ke ladang bunga matahari. Tempat yang saya kunjungi adalah Zama di Provinsi Kanagawa. Saya pergi ke tempat ini dengan menggunakan kereta jalur Odakyu Odawara menuju Stasiun Sobudaimae. Dari stasiun ini kemudian dilanjutkan dengan menaiki bus yang hanya beberapa menit dari ladang bunga matahari. Jika Anda ingin berjalan kaki dari stasiun maka akan memerlukan waktu sekitar 30 menit.

20170718-15-02-himawari

Saat masih berada di bus, dari kejauhan saya sudah dapat melihat ladang yang ditanami kurang lebih 550.000 bunga berwarna kuning cerah tersebut. Ketika saya turun dari bus, rasanya seperti di dunia mimpi. Orang-orang pun terlihat gembira sekali mengelilingi ladang bunga matahari yang hanya bisa didatangi pada akhir bulan Juli hingga pertengahan Agustus ini.

20170718-15-03-himawari
Di tempat ini juga ada stan pedagang sayur yang menjual sayuran yang biasanya mereka tanam sendiri, jadi para pengunjung bisa sekalian berbelanja sayur-sayuran segar setelah puas berfoto bersama bunga matahari.

20170718-15-04-himawari

Lelah dan haus setelah berfoto ria? Di tempat ini juga terdapat stan minuman dan es serut bercampur sirup manis atau kakigoori. Tempat duduk di bawah tenda pun disediakan untuk beristirahat dan berteduh sejenak dari sengatan matahari.

20170718-15-05-himawari

Usai beristirahat, saya melanjutkan perjalanan ke sisi lain ladang bunga matahari ini. Ternyata di sini terdapat labu bertopi bunga matahari (walaupun Halloween masih lama). Lucu sekali ya!

20170718-15-06-himawari

Berjalan sedikit lagi dan saya pun menemukan bingkai tak berkaca! Ternyata para pengunjung boleh menggunakannya untuk berfoto. Seolah-olah kita sedang berada dalam lukisan. Selain itu pengelola tempat ini juga menyediakan topi-topi yang bisa dipinjam sebentar untuk berfoto. Wah, senang sekali rasanya karena perlengkapan berfoto disediakan secara lengkap. Jadi kita tidak perlu repot-repot membeli topi sendiri. Namun begitu, silakan juga jika Anda ingin membawa topi atau perlengkapan sendiri. Saya bahkan melihat beberapa cosplayer berfoto di ladang bunga ini. Karenanya, Anda bebas mengenakan kostum apapun yang membuat Anda tampak lebih cantik atau tampan!

20170718-15-07-himawari

Puas berjalan-jalan dan berfoto, akhirnya saya harus berpisah dengan bunga-bunga ini. Semoga tahun depan kita bisa berjumpa lagi ya, himawari-chan!

Informasi Tempat

  • Nama Tempat : Zama, Kanagawa
  • Alamat : Sunflower Festival. Zama, Zama-shi, Kanagawa, Kurihara
  • Telepon : 046-205-6515
  • Buka : 9:30-16:00
  • Tutup : -
  • Harga : Gratis
  • URL: http://www.zama-kankou.jp/

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend