Reruntuhan Gempa Besar Jepang Timur: Sekolah Dasar Arahama Sendai

Ruins of the Great East Japan Earthquake: Sendai Arahama Elementary School

SD Arahama Sendai terkena dampak langsung gempa bumi Besar Jepang Timur yang terjadi pada tanggal 11 Maret 2011, 320 siswa dan guru dievakuasi dari gedung, dan tsunami datang sampai ke lantai dua gedung. Untuk memastikan tidak ada lagi korban akibat tsunami, sekolah dibiarkan apa adanya agar bisa dikunjungi oleh masyarakat, sebagai pengingat kerusakan apa yang dapat ditimbulkan oleh tsunami serta mengajarkan kepada masyarakat apa yang harus dilakukan jika terjadi tsunami, atau situasi lain seperti ini pernah terjadi.

Sekilas Tentang Reruntuhan Gempa Besar Jepang Timur: Sekolah Dasar Sendai Arahama

About the Ruins of the Great East Japan Earthquake: Sendai Arahama Elementary School

SD Arahama Sendai merupakan lokasi yang memiliki tujuan untuk mengedukasi lebih banyak masyarakat tentang cara pencegahan dan penanganan bencana alam seperti gempa bumi dan tsunami dan sudah hampir seperti apa adanya dari gempa Great East Japan tahun 2011. Kamu dapat melihat secara kasat mata apa yang tertinggal dari bencana di lokasi tersebut, dan ada juga pameran yang menunjukkan kerusakan keseluruhan yang diakibatkan oleh bencana tersebut terhadap sekolah, memungkinkan pengunjung untuk memahami kekuatan sebenarnya di balik bencana alam yang mengerikan ini.

Arahama terletak sekitar 10km di sebelah timur pusat kota Sendai dan berada di sepanjang garis pantai samudera pasifik. Ada lebih dari 800 rumah tangga, semuanya dikelilingi oleh berbagai kanal yang berasal dari laut pasifik, dengan total sekitar 2.200 orang yang tinggal di pemukiman ini.

SD Arahama Sendai yang awalnya dibangun pada tahun 1873, terletak hanya 700m dari garis pantai Samudera Pasifik, dan pada saat bencana, hanya memiliki 91 murid.

Pameran di SD Arahama Sendai

Sendai Arahama Elementary School Exhibitions

Dengan menjelajahi 3 lantai dan rooftop yang tersedia, kamu bisa melihat adegan-adegan bencana yang menimpa sekolah ini, dan bahkan mungkin merasakan ketakutan yang berkecamuk di benak orang-orang saat itu.

Exterior / Lantai 1 / Lantai 2

Ada berbagai foto dan pameran yang menunjukkan seperti apa bangunan sekolah langsung setelah bencana, yang semuanya akan menunjukkan kepadamu  kekuatan apa yang dimiliki tsunami yang menghantam  gedung sekolah.

Lantai 3(Tidak dibuka untuk Umum)

Untuk memastikan gedung sekolah tetap aman dan terlindungi, lantai 3 saat ini tidak tersedia untuk umum. Di lantai 3, kamu akan menemukan ruang kelas siswa kelas 3 dan 4, dan itu digunakan sebagai area evakuasi saat gempa.

Lantai 4

Di sini kamu bisa melihat foto-foto saat gempa terjadi, saat tsunami datang, serta mengetahui bekal dan peringatan apa yang harus diambil pada saat seperti ini. Kamu juga bisa belajar tentang sejarah dan budaya Arahama, bahkan ada beberapa kenangan dari SD Arahama yang ditampilkan di sini.

「The 3.11 Memories of Arahama」

Di lantai 4 kamu akan menemukan pameran berjudul "The 3.11 Memories of Arahama", yang memiliki foto dan video gempa sekitar pukul 14:46, serta 17 menit cuplikan video penyelamatan siswa dan staf di sekitar. 27 jam setelah bencana awal melanda. Ada wawancara dengan kepala sekolah saat itu serta staf, serta gambar helikopter yang membantu upaya penyelamatan.

Rooftop

Kamu dapat melihat keseluruhan Arahama dari sini, melihat laut serta berbagai kanal, dan membandingkan situasi sebelum dan sesudah bencana.

Informasi SD Arahama Sendai

  • Nama tempat : SD Arahama Sendai
  • Alamat: 32-1 Shinborihata Arahama-aza, Wakabayashi-ku, Sendai, Miyagi, 984-0033, Japan
  • Akses: 
    • Sekitar 1 jam dari Stasiun Tokyo dengan menggunakan Tohoku Shinkansen
    • Sekitar 13 menit dari Stasiun Sendai tujuan Stasiun Arai di Sendai Subway Tozai Line
    • Dari Stasiun Arai naiklah bis "Sendai CIty Bus" dan turun di halte Former Sendai Arahama Elementary School (sekitar 15 menit)
  • Jam Operasional: 9:30~16:00 
  • Tutup : Setiap Senin dan hari Selasa di minggu keempat setiap bulan (Tidak termasuk Hari Libur Nasional)
  • Harga Tiket Masuk: Gratis

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend